Banner
Aplikasi Siahadu

perpus digital

Login Member
Username:
Password :
Jajak Pendapat
Jika Anda lulusan SMK, apa yang akan Anda pilih?
Wirausaha
Bekerja
Kuliah
  Lihat
Statistik


Agenda
24 November 2024
M
S
S
R
K
J
S
27
28
29
30
31
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
1
2
3
4
5
6
7
Mars SMKN 2 Salatiga

Kemah Awal Tahun: Salam Pramuka

Tanggal : 08/02/2019, 14:11:13, dibaca 2427 kali.

Untuk membentuk kepribadian anak yang berkarakter mandiri, kerja keras, jujur, peduli, disiplin, berani, dan tanggung jawab siswa kelas X mengikuti kemah awal tahun sebagai rangkaian pembukaan program kepramukaan yang merupakan kegiatan ekstrakurikuler wajib. Kegiatan kemah awal tahun dilaksanakan selama dua hari (perjusa, perkemahan jumat sabtu). Bapak Muhammad Choiruddin, S.Pd sebagai pembina pramuka membuka secara resmi kegiatan ini melalui gelaran gladian apel jumat pagi dengan penancapan senjata adat dan pelepasan burung merpati. Penancapan senjata adat dimaksudkan sebagai simbol penghormatan dan pengokohan aturan perkemahan. Jika aturan dijaga dan ditaati bersama maka keseluruhan acara akan berjalan lancar. Sedangkan pelepasan burung merpati dimaknai sebagai simbol kebebasan yang tetap terjaga dalam koridor kebersamaan dan saling membantu antar peserta dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab masing-masing.
Rangkaian kegiatan perkemahan setelah upacara pembukaan adalah pendirian tenda di lapangan belakang lingkungan SMK Negeri 2 Salatiga, penyampaian materi oleh Bapak Kepala Sekolah, materi kedisiplinan oleh Bapak Waka Kesiswaan, Materi Kepramukaan, Peribadahan, Api Unggun dan Pentas Siswa, Renungan Malam, Senam Pagi, Wide Game, Bersih-Bersih Lingkungan, dan Upacara Penutupan. Kegiatan Kemah Awal Tahun ajaran 2019/2020 ini bertajuk “Alang-Alang Dudu Aling Alang” yang bermakna bahwa segala rintangan bukan menjadi penghalang untuk maju. Setiap problematika dan ujian kehidupan merupakan tantangan untuk menjadi pribadi yang lebih baik di masa mendatang. Kegiatan Kemah Awal Tahun ini selain untuk membentuk pribadi yang lebih mandiri dan berdisiplin, juga bertujuan melatih jiwa gotong royong, meningkatkan kepedulian, belajar mencintai alam, berorganisasi dan bekerja sama serta melatih kepemimpinan dan mengembangkan kreativitas.
Berkemah merupakan bagian dari aktivitas pembelajaran yang memanfaatkannya untuk alam terbuka dalam kegiatan kepramukaan. Kegiatan ini selalu ditunggu-tunggu bahkan menjadi kegiatan yang sangat disenangi oleh setiap anggota pramuka yang sering berlatih di dalamnya. Pada hari pertama, ada beberapa materi yang disampaikan oleh kakak-kakak pembina sebagai landasan kecakapan menguasai keterampilan kepramukaan yang akan berguna di masa depan bagi para peserta didik sebagai anggota pramuka. Di hari kedua mereka diajak permainan wide game untuk membantu melatih keterampilan dan ketangkasan fisik dan motorik. Secara umum dengan kegiatan perkemahan ini anggota pramuka ditumbuhkan jiwa kesyukuran dengan mengagumi alam ciptaan Tuhan, mengenal hal-hal baru yang akan mempertebal rasa percaya diri, mempraktikan sistem kerukunan, mengenal kawan lebih dekat, serta meningkatkan kecakapan diri. Kegiatan Kepramukaan SMK Negeri 2 Salatiga tergabung di Pangkalan Bima Arimbi dengan nomor Gudep 037 dan 038. (WN)



Kembali ke Atas


Berita Lainnya :
 Silahkan Isi Komentar dari tulisan berita diatas
Nama
E-mail
Komentar

Kode Verifikasi
                

Komentar :


   Kembali ke Atas